Selasa, 20 Desember 2011

PEMIMPIN YANG BERSAHAJA

Seperti biasa pada pagi itu seorang penjual beras di jalan Kaliurang. Jogyakarta. Menanti tumpangan, tak lama kemudian sebuah jip meluncur menuju Jogjakarta. Penjual beras itu dengan sigap menyoronngkan tangannya, jip menghentikan lajunya. Sopir jip itu segera menaikan  sejumlah karung beras ke mobilnya, tanpa mengucapkan sepatah kata pun.

Sesampai di pasar Kranggan,  tanpa menunggu perintah, si sopir jip itu segera menurunkan karung-karung beras. Si penjual beras menyerahkan sejumlah uan ongkos. Tapi, si sopir dengan sopan menolaknya. Penjual beras merasa kecewa dan geram, dengan sikap sopir itu. Dia berpikir bahwa si sopir menolak karena menuntut jumlah uang lebih. Si sopir berlalu tanpa menanggapi gerutuan si penjual beras.

Seorang polisi menghampiri, lantas menanyai si penjual beras itu. Apakah dia mengenl si sopir itu. Tapi, si penjual beras itu tak mau peduli tentang siapakah sang pengemudi itu.

" Mbakyu! sopir tadi itu adalah Sri Sultan Hamengku Buwono IX Raja di jogya ini, " tutur polisi  dengan serius menjelaskan. 

Mendengar khabar itu seketika lemaslah seluruh otot dan tulang, mbok bakul beras itu lalu pingsan.

Jumat, 16 Desember 2011

BIDAN ROBIN LIM DARI BALI MERAIH PENGHARGAAN BERGENGSI CNN HEROES 2011


Sungguh mulia pengabdianmu, tanpa pamrih, tanpa memandang, suku, agama, ras, dan bangsa. Dengan sepenuh hati, tenaga, dan pikiran. Membatu sesamanya, yang tidak mampu untuk membutuhkan uluran tangan guna membatu persalinan, dengan tulus dan ikhlas, tanpa imbalan sepersenpun. Di bawah naungan Yayasan Rumah Bersalin Bumi Sehat yang di dirikan semenjak tahun 2003 di Bali. Pantaslah bila jerih payahnya mengenal waktu, berbuah apresiasi  berupa penghargaan bergengsi " CNN Hero Of The Year 2011.
Petikan pidatonya :  " Tiap bayi yang dilahirkan ke bumi bisa menjadi perlambang perdamaian dan cinta. Tiap perempuan  seharusnya berada dalam kondisi sehay dn kuat. Tiap kelahiran semestinya aman dan menyenangkan. Tetai, dunia kita belum berada dalam kondisi seperti itu."